Hai, Kawan
Di blog kali ini saya akan membahas tentang VainGlory,apa itu vainglory?
VainGlory adalah sebuah game moba "Klik" 3vs3 dengan grafik yang bisa dibilang "WOW".
Dan di game ini juga memunyai role yang berbeda-beda ,yaitu Captain,Jungler,Carry
Carry
Carry merupakan suatu peran hero yang bertugas sebagai damage dealer utama dalam team. Hero dengan role Carry ini memiliki damage yang paling besar di dalam teamnya. Biasanya hero ini akan berfokus terhadap build item serangan.
Jungler
Jungler, sesuai namanya menunjukkan bahwa hero dengan role ini berada di hutan pada awal game. Perolehan EXP di jungle lebih besar dibandingkan dengan di lane, hal ini menyebabkan hero Jungle akan lebih cepat naik level dibandingkan dengan carry.
Captain
Captain, merupakan peran yang bisa dibilang cukup penting dalam game ini. Hal ini disebabkan Captain harus melindungi ally, terutama carry sebagai damage dealer utama dari serangan musuh. Seorang Captain harus dapat menjaga agar musuh tidak dapat mendekati carry dan juga menjaga agar ally tetap hidup meskipun itu harus mengorbankan nyawa Captain. hikarugaming.blogspot.com › Hero › MOBA › Vainglory